Kecelakaan Dump Truck di Kawasan Industri Morosi Tewaskan Seorang Penjual Sayur

Berita Terbaru di MEDSOS

Welcome di www.harianpopuler.com Kontributor Liputan Artikel,Berita,Video kirim CP/HP : 0838 4370 0286.
PT.Marketindo Selaras di Laporkan di Kejati Sultra Oleh KeTum HMI MPO Konawe Selatan (Konsel). Dengan Dugaan Penyerobotan Lahan.., Berlubang,Hancur Dan Rusak Parah Jalan Poros di Desa Awuliti, Desa Meraka Lambuya Kab.Konawe www.harianpopuler.com

Kecelakaan Dump Truck di Kawasan Industri Morosi Tewaskan Seorang Penjual Sayur

Rabu, 21 Mei 2025, Mei 21, 2025

Kecelakaan Dump Truck di Kawasan Industri Morosi Tewaskan Seorang Penjual Sayur


Konawe, Sulawesi Tenggara – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi pada Rabu pagi, 21 Mei 2025, sekitar pukul 06.26 WITA, di kawasan industri Morosi, Kabupaten Konawe. Seorang pengendara sepeda motor yang diketahui berprofesi sebagai penjual sayur dilaporkan tewas seketika setelah tertabrak sebuah dump truck pengangkut ore nikel yang diduga merupakan milik PT Virtue Dragon Nickel Industry (VDNI).


Korban yang belum diketahui identitasnya saat kejadian tengah melintas di depan kantor PT VDNI menggunakan sepeda motor untuk berjualan. Naas, kendaraan korban ditabrak oleh truk tambang berukuran besar hingga tubuhnya terlindas dan meninggal dunia di lokasi kejadian dalam kondisi mengenaskan.


"Peristiwa tersebut menghebohkan warga setempat dan para pekerja di kawasan industri. Sejumlah saksi mata merekam kejadian tersebut lalu menyebarkannya di berbagi platform digital media sosial. Dalam rekaman yang beredar, tampak kerumunan warga di sekitar lokasi kejadian serta barang dagangan berupa sayuran berserakan di jalan".


Seseorang yang melihat kejadian tersebut bilang saya lihat dari kejauhan saja, Pak. Korban itu penjual sayur kasian. Ditabrak langsung oleh truk milik perusahaan. Ujarnya beberapa warga 


Masyarakat setempat meminta agar perusahaan dan aparat terkait segera melakukan investigasi menyeluruh serta meningkatkan pengawasan terhadap lalu lintas kendaraan tambang, terutama di area yang memiliki aktivitas warga. 


Hingga berita tersebut di tayangkan, pihak terkait maupun kepolisian belum mengeluarkan keterangan resmi terkait identitas korban maupun penyebab pasti kecelakaan.

*


TerPopuler